Pengertian LCD, Kelebihan dan Kekurangan LCD

LCD atau liquid crystal display merupakan salah satu jenis teknologi yang telah ada sejak tahun 1888. Bagi anda yang belum tahu benar seperti apa lcd tersebut maka berikut dapat anda simak informasi mengenai pengertian lcd. Lcd tersebut merupakan layar digital yang dapat menampilkan nilai yang di hasilkan oleh sensor dan dapat menampilkan menu yang terdapat pada aplikasi yang bernama mikrokontroler dan juga dapat menampilkan teks.

Salah satu contoh dari lcd yaitu tv yang di buat dengan layar yang sangat tipis dan juga ringan. Lcd ini menggantikan fungsi monitor tabung yang bernama crt pada tahun 1980. Lcd ini di rangkai dengan rangkaian yang sangat canggih dan bagi anda yang penasaran dengan rangkaian lcd, berikut informasinya.

Rangkaian Serial lcd

Rangkaian elektronika lcd pada umumnya di buat dengan menggunakan sistem komunikasi jenis parallel. Dalam hal ini tentunya akan banyak port microcontroller yang di butuhkan pada saat menggunakan lcd. Untuk dapat mengkover segala jenis komunikasi atau semua sistem yang akan saling terhubung dengan microcontroller memerlukan penghematan port mikrokontroler. Ada beberapa bagian dari rangkaian serial lcd yang sangat berfungsi.



Bagian tersebut yaitu ada clock yang merupakan masukan clock yang berasal dari mikrokontroler, kemudian ada data yang di gunakan untuk memasukkan data tampilan pada lcd, enable juga merupakan selector mode untuk membaca data lcd atau disable, led berfungsi sebagai jalur yang dapat mengendalikan background lcd dan yang terakhir ada potensiometer yang memiliki fungsi untuk mengatur tingkat kecerahan yang terdapat pada lcd. Untuk dapat mengendalikan lcd yang menggunakan rangkaian pararel ini membutuhkan 4 port mikrokontroler.

Setelah anda mengerti akan pengertian lcd, ada baiknya anda mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangannya. Kelebihan atau keunggulan lcd yaitu dapat di gunakan dengan tekanan daya pemakaian listrik yang lebih rendah dari plasma. Selain itu adanya layar non glossy yang sangat cocok dan pas untuk ruang yang memiliki banyak cendela dan banyak menerima cahaya atau dalam artian cahaya tidak dapat terpantul. Kelebihan lcd lainnya yaitu masalah harga, harga dari lcd ini lebih murah di banding dengan led sehingga mudah di dapatkan dengan harga yang terjangkau.

Selain kelebihan atau keunggulan yang di miliki oleh lcd tentunya juga ada kekurangan atau kelemahan yang terdapat pada lcd. Kelemahan tersebut yaitu memiliki tampilan yang sedikit gelap atau hitam. Kemudian kekurangan lainnya juga terdapat pada brightness atau tingkat pencahayaan dan juga terangnya tidak semua permukaan layar sama persis. Selain itu juga ada rasio kontras yang nampak lebih rendah. Namun tentunya kekurangan ini tidak mempengaruhi fungsinya untuk menampilkan beberapa jenis aplikasi.

Selain tv juga ada teknologi canggih lain yang menggunakan lcd dan salah satunya adalah laptop. Lcd dapat memperlihatkan tampilan teks yang sangat jernih dan juga tidak memiliki flicker dan hal ini dapat mengurangi terjadinya kelelahan pada mata. Meski di lihat dari kualitas warna yang di miliki ada kekurangannya namun harga cukup terjangkau sehingga banyak orang yang memilih lcd di banding dengan yang lainnya.

Itulah pengertian lcd yang dapat anda ketahui. Kini dengan adanya penjelasan di atas anda dapat tahu bagaimana fungsi dari lcd dan rangkaian model apa yang di gunakan serta apa saja bagian dari rangkaian beserta fungsinya. Anda juga dapat mengetahui apa saja kelebihan yang di miliki oleh lcd dan anda juga tahu apa saja kekurangan lcd. Anda kini dapat membandingkan antara lcd dengan jenis yang lainnya.

Teknik Elektronika dan Radio Komunikasi

Iklan feed

Populer

Cara Mengukur Trafo dengan Multitester Analog / Digital

Rangkaian Lampu TL Tanpa Trafo Ballast

Apa Itu Ballast Lampu, Fungsi dan Tipenya