Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus Sederhana

Setelah sebelumnya kami mengajak anda semua untuk melihat informasi mengenai rangkaian elektronika pengusir nyamuk, kali ini akan dilanjutkan dengan rangkaian elektronika yang tak kalah menarik, yakni rangkaian pengusir tikus.

Sebenarnya prinsip kerja dari rangkaian elektronika pengusir nyamuk dan pengusir tikus sama persis, yakni dengan menggunakan suara ultrasonik yang tidak disukai oleh kedua hewan tersebut. Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa kedua jenis hewan tersebut sangat mengganggu saat berada dalam rumah.
Rangkaian pengusir tikus merupakan salah satu jenis rangkaian elektronika sederhana karena hanya menggunakan beberapa jenis komponen saja. Jadi buat anda yang saat ini sedang belajar mendalami elektronika, bisa coba praktek membuat rangkaian ini karena dianggap mudah untuk pemula.

Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus

Sekedar informasi bahwa komponen yang diperlukan untuk membuat rangkaian ini jumlahnya sangat terbatas, kira-kira kurang dari 10 komponen. Jadi bisa dipastikan bahwa estimasi harga yang diperlukan untuk membuat rangkaian ini kurang dari 50 ribu rupiah. Sangat cocok untuk pemula yang ingin praktek membuat sebuah rangkaian elektronika.

Komponen yang dibutuhkan adalah komponen dasar seperti resistor, kapasitor, transistor, IC 555, dan output berupa speaker. Jadi speaker inilah yang nantinya dapat mengeluarkan suara ultrasonik dengan sweep 50 Hz. Suara tersebut merupakan suara yang dibenci tikus, sehingga tikus tidak akan berani mendekat.

Anda tak perlu kawatir karena suara tersebut tak akan mengganggu tidur anda. Suara ini akan terasa bising di telinga tikus, namun tidak bagi manusia. Oke, berikut ini adalah skema rangkaian elektronika pengusir tikus sederhana yang bisa anda coba buat dan praktekkan di rumah.


Penjelasan Komponen:
R1: resistor 1K8
R2: resistor 1K
R3: resistor 5K6
R4: resistor 480R
C1: kapasitor 2,2nF
C2: kapasitor 0,022uF/6V
IC: timer 555Q: SC1162
Speaker: 4 ohm

Sekian informasi mengenai rangkaian elektronika pengusir tikus sederhana. Semoga informasi yang kami bagikan kali ini dapat memberikan manfaat .

Teknik Elektronika dan Radio Komunikasi

Iklan feed

Populer

Cara Mengukur Trafo dengan Multitester Analog / Digital

Rangkaian Lampu TL Tanpa Trafo Ballast

Apa Itu Ballast Lampu, Fungsi dan Tipenya